Announcement:

Free Blogger Cafe's Template will be Available Soon for Download

Tips Dalam Melakukan Wawancara Kerja Kantoran

tips wawancara kerja
Wawancara kerja, Tips Dalam Melakukan Wawancara Kerja Kantoran. tapi sebelumnya simak saja dulu hal-hal dalam menulis surat lamaran kerja, apakah surat lamaran yang Anda tulis itu sudah baik dan benar. Walau bersemangat tetaplah fokus, jangan sampai kita hilang kendali yang akhirnya malah tidak melakukan apa-apa. Dan saat menghadapi wawancara, kita akhirnya malah gugup dan buyarlah semua. Kesempatan mendapatkan pekerjaan hilang, impian bekerja di perusahaan impian pun menjadi melayang, lihat juga Contoh Isi Surat Lamaran Kerja Yang Benar yang telah kami sediakan.

Tahap wawancara dalam proses mendapatkan pekerjaan itu adalah tahapan penting yang mengharuskan kita sebagai calon karyawan untuk mempersiapkan diri dengan sebaik-baiknya.

Tips wawancara berikut ini mungkin dapat membantu

- Sehari sebelum tanggal yang ditentukan oleh pewawancara, sebaiknya Anda sudah mengetahui alamat lengkap perusahaan tersebut, ruangan tempat wawancaca dan kalau bisa Anda menyempatkan diri untuk melihat ruang tempat wawancara itu sehingga besok harinya saat wawancara berlangsung, Anda tidak akan merasa asing lagi berada di dalam ruangan itu.

- Ketika tidak ada persyaratan khusus dalam penggunaan pakaian saat wawancara, sebaiknya Anda tetap menggunakan pakaian formal berupa kemeja dan celana panjang (untuk perempuan dapat memakai rok yang sopan) yang tidak kotor, wangi, dan rapi.
- Anda harus sudah membaca dan mempelajari surat lamaran dan Curriculum Vitae yang sudah Anda buat agar pada saat wawancara berlangsung tidak akan terjadi salah jawab yang menyebabkan jawaban yang Anda berikan ternyata berbeda dengan surat lamaran yang Anda buat.

- Seperti menghadapi Ujian kenaikan di sekolah atau di kampus, Anda juga harus mempersiapkan diri dengan baik. Pelajari contoh-contoh pertanyaan yang biasanya diajukan oleh pewawancara. Berlatihlah tanya jawab dengan bantuan seorang teman seolah-olah Anda sedang benar-benar diwawancarai. Dengan berlatih terlebih dahulu niscaya pada saat wawancara yang sebenarnya berlangsung Anda akan merasa lebih percaya diri dan mampu menjawab pertanyaan-pertanyaan yang diajukan oleh pewawancara dengan baik dan memuaskan.

- Jangan lupa berdoa menurut agama dan kepercayaan Anda masing-masing tepat sebelum berangkat ke tempat wawancara. Meminta Rahmat dan Hidayahnya agar semua proses wawancara hari itu dapat berjalan dengan baik. Dengan berdoa, hati akan menjadi lebih tenang dan dapat mengurangi kegugupan karena kita sudah memohon perlindungan-Nya.

- Poin utama dalam proses ini adalah jangan terlambat. Datanglah sepuluh sampai lima belas menit lebih awal. Keterlambatan merupakan salah satu nilai penentu di mana Anda dianggap tidak mampu mempersiapkan diri dengan baik. Dan langsung gagal tanpa proses!

- Sangat disarankan untuk menunjukkan rasa percaya diri yang tinggi karena pada proses wawancara ini Anda bertindak sebagai “promotor” yang menawarkan kemampuan dan keahlian Anda bagi kepentingan perusahaan, namun sebaiknya jangan menunjukkan kesan yang arogan dan sok tahu.

- Berikanlah anggapan positif bahwa Anda mampu berbuat banyak bagi kepentingan perusahaan bukan malah sebaliknya, Anda menanyakan apa yang mampu perusahaan berikan untuk Anda.

- Boleh menceritakan hal-hal positif dan prestasi-prestasi yang pernah Anda capai guna meningkatkan nilai Anda di mata pewawancara.

- Terangkan dengan jelas dan mendetail setiap hal-hal yang ditanyakan oleh pewawancara agar pewawancara dapat mengenal Anda lebih baik, namun usahakan topik yang Anda jelaskan tersebut tidak ngelantur sampai kemana-mana.

Masih banyak tips wawancara yang bisa Anda dapatkan selain tips saat menghadapi wawancara yang saya bagikan disini. Bacalah sebanyak-banyaknya sehingga Anda memiliki lebih banyak informasi untuk mempersiapkan diri Anda sebaik-baiknya.
Share it Please

11januari

I'm Ahsan,. I'm a freelance writer on topics related to Website Optimization (SEO), blogger customizations and making money online. I'm blogging since 2010.If you need help, feel free to contact anytime! Google and Twitter

Copyright @ 2014 Berita Terkini. Designed by BLOGGER CHILI