Announcement:

Free Blogger Cafe's Template will be Available Soon for Download

Aneka Makanan dan Minuman

Aneka Makanan dan Minuman Berdasarkan sifatnya, makanan dan minuman dibedakan menjadi dua. Makanan dan minuman yang sifatnya mengenyangkan dan makanan dan minuman yang sifatnya hanya bersifat mengganjal. Perihal rasa, dua jenis makanan dan minuman tersebut sama sekali tidak memiliki perbedaan.

Makanan dan minuman yang sifatnya mengenyangkan biasanya akan dikonsumsi saat jam-jam makan tiba. Seperti sarapan, makan siang atau makan malam. Hidangan yang disajikan idealnya terdiri dari karbohidrat, vitamin, protein, mineral dan lemak. Kandungan makanan dan minuman tersebut nyatanya sangat dibutuhkan untuk menyumbang energi yang nantinya berguna untuk mendukung segala macam kegiatan.

makanan-minuman

Makanan dan minuman yang sifatnya hanya mengganjal juga tidak kalah harus mengandung berbagai kandungan tersebut. Jangan sampai makanan jenis itu justru menjadi perusak dari pola makan sehat Anda. Makanan yang sifatnya mengganjal biasanya tersaji dalam porsi yang tidak terlalu banyak. Dan dikonsumsi di sela-sela waktu makan.

Makanan dan minuman yang sifatnya mengganjal ini sangat baik, terutama bagi mereka yang menderita penyakit maag. Mengonsumsi makanan dengan sifat seperti ini akan membantu lambung agar tetap bekerja. Sehingga asam lambung tidak menjadi tinggi karenanya.

Makanan dan minuman yang sifatnya mengganjal ini biasa juga dikenal sebagai cemilan. Cemilan yang sehat dan bisa dijadikan pilihan adalah buah-buahan atau salad. Karena, terlalu banyak mengonsumsi cemilan juga tidak terlalu baik bagi tubuh. Anda yang proses metabolismenya tinggi, pasti akan mengalami kegemukan karenanya.
Makanan dan Minuman sebagai Identitas Budaya

Berbicara makanan dan minuman serta kaitannya dengan budaya, Indonesia tergolong sebagai negara yang kaya. Aneka makanan dan minuman khas terdampar dari ujung Sumatera hingga ujung Papua. Semua makanan dan minuman itu menawarkan "keajaiban" rasa yang menawan.

Makanan dan minuman merupakan salah satu ciri khas suatu daerah, selain adat istiadatnya. Suatu daerah dapat dikenali dari makanan dan minumannya. Indonesia merupakan negara kepulauan terbesar di dunia. Terdiri dari berbagai pulau dan suku bangsa yang ratusan jumlahnya.

Satu hal yang identik dengan makanan dan minuman khas Indonesia, yaitu kaya rasa dan rempah-rempah. Mulai dari Rendang, aneka Soto dan Sate, nasi goreng dengan rempah bawang merah dan putih, juga minuman berempah seperti bandrek dan bajigur. Semuanya serba rempah.

Setiap suku bangsa dan daerah tertentu memiliki ciri khas makanan dan minumannya sendiri. Makanan dan minuman tersebut tidak jarang memiliki berbagai keunikan. Keunikannya bisa berdasarkan nama, cara penyajian, bentuk, dan cara memasak.

Berikut ini merupakan beberapa makanan dan minuman tradisional unik khas daerah-daerah Indonesia.
Makanan dan Minuman Khas Indonesia - Makanan
1. Makanan dan Minuman - Nasi Kucing

Salah satu bagian dari makanan dan minuman khas Indonensia , terutama makanan adalah Nasi Kucing. Makanan khas Jawa Tengah ini menjadi wajah lain Yogyakarta. Dinamai nasi kucing karena porsi yang disajikan cukup sedikit, sama dengan porsi untuk memberi makan kucing. Isinya terdiri dari nasi dan orek tempe. Namun, Anda bisa menambahkan lauk lain yang dijual terpisah. Misalnya, tempe dan tahu bacem, sate telur puyuh, sate usus, sate udang, tempe mendoan, dan sate ati ampela.

Nasi kucing biasanya dijajakan di warung angkringan yang terdapat di sepanjang jalan besar Yogyakarta. Bisa juga ditemui di alun-alun Yogyakarta. Di sini, Anda bisa menikmati nasi kucing diiringi alunan musik para pengamen jalanan. Selain Nasi Kucing, aneka makanan dan minuman juga banyak tersedia di sini. Pastikan Anda datang pada malam hari, karena sensasi akan jauh lebih terasa.

Yang membuat ciri khas nasi kucing adalah penyajiannya dibungkus daun jati, meskipun kini telah banyak digunakan kertas pembungkus nasi. Yang tidak kalah penting, nasi kucing dijual dengan harga murah. Salah satu makanan dan minuman khas Indonesia ini dijual dengan harga terjangkau.
2. Makanan dan Minuman - Sate Lalat

Mendengat namanya, Anda pasti langsung bergidik. Bagaimana mungkin lalat dibuat sate dan dikonsumsi. Jika demikian, Anda salah. Makanan dan minuman yang selanjutnya menjadi bagian dari makanan dan minuman khas Indonesia ini berasal dari daerah Pamekasan, Madura, ini bukan terbuat dari lalat. Sate lalat, disebut juga sebagai sate laler, terbuat dari daging kambing dan daging ayam layaknya sate lain.

Disebut sate lalat karena ukuran dagingnya dipotong kecil-kecil sehingga ukurannya menyerupai lalat. Sate lalat biasanya dibakar tidak terlalu kering atau sekadarnya. Namun, tambahan bumbu kacang dan kecap membuat rasa sate lalat ini sangat lezat. Biasanya, sate lalat dijual per porsi yang berisi 25 tusuk. Makanan yang menjadi bagian dari kekayaan makanan dan minuman Indonesia ini sangat unik dan asyik untuk dinikmati.
Makanan dan Minuman - Minuman Khas Indonesia
1. Makanan dan Minuman - Es Goyobod

Jika Anda berkunjung ke kota Garut, jangan lupa mencicipi minuman khasnya yang bernama es goyobod. Minuman yang juga menjadi salah satu bagian dari makanan dan minuman khas Indonesia ini sangat menyegarkan. Es goyobod terbuat dari saripati atau aci aren dengan campuran buah alpukat, roti tawar yang dipotong dadu, kelapa muda, kolang-kaling, pacar cina, serta campuran susu kental sebagai pemanis dan pematri rasa.

Ciri khas dari es goyobod adalah saripati atau aci aren yang digunakan sebagai adonan. Aci aren ini memberikan rasa manis dan gurih di lidah sehingga membuat ketagihan. Rasanya membuat Anda ingin mencoba lagi dan lagi.

Minuman ini memang benar-benar khas dari Garut meskipun telah banyak dijual di kota lain, seperti Bandung dan Tasikmalaya. Namanya boleh saja sama, namun rasanya sudah pasti berbeda. Minuman yang menjadi bagian dari makanan dan minuman khas Indonesia ini cocok dikonsumsi saat cuaca sedang panas.
2. Makanan dan Minuman - Bir Pletok

Umumnya, bir terbuat dari bahan-bahan yang difermentasi sehingga menghasilkan alkohol. Jangan salah, bir pletok sama sekali tidak mengandung alkohol. Semua bahannya terbuat dari rempah-rempah, seperti serai, daun pandan, dan jahe. Sebagai pewarna, minuman yang menjadi bagian dari makanan dan minuman khas Indonesia ini menggunakan kayu secang.

Karena tidak mengandung alkohol, minuman ini tidak memabukkan. Kandungan rempah-rempahnya justru memberikan manfaat bagi kesehatan. Tidak heran jika minuman khas Betawi ini menjadi minuman unik dan digemari. Lalu, bagaimana? Sudah taksabar ingin mencoba makanan dan minuman khas Indonesia ini?
Berburu Makanan dan Minuman Oleh-oleh Khas Indonesia

Makanan dan minuman merupakan kebutuhan primer manusia yang tidak bisa digantikan oleh apapun. Pentingnya peran makanan dan minuman tersebut tentu saja tidak mengenal batasan usia ataupun wilayah. Meskipun setiap wilayah di Indonesia memiliki makanan dan minuman yang berbeda-beda, peran makanan dan minuman itu tetaplah sama.

Sebagai negara kepulauan, Indonesia terdiri atas beragam suku bangsa yang mendiami seluruh pulau yang terbentang, mulai dari Sabang hingga Merauke. Dengan sendirinya keberagaman tersebut mengakibatkan adanya keragaman makanan dan minuman yang biasa dikonsumsi orang dari setiap suku bangsa tersebut.

Menjadikannya makanan dan minuman khas yang terdapat di setiap daerah tersebut. Bagi para pengunjung yang berasal dari luar daerah tersebut, makanan dan minuman itu tentunya dapat pula dijadikan oleh-oleh khas untuk keluarga dan kerabat.

Makanan dan minuman khas setiap daerah, tentunya mempunyai cita rasa berbeda, yang hanya dapat ditemukan di daerah asal tersebut. Karenanya tak salah jika Anda berkunjung ke suatu daerah, yang belum pernah dikunjungi atau pun kerap Anda kunjungi, makanan dan minuman khas daerah tersebut akan Anda cari.

Selain untuk memuaskan petualangan kuliner Anda, tentunya makanan dan minuman ini dapat membantu Anda untuk mencicipi cita rasa berbeda dari kuliner nusantara. Anda tak akan kecewa karena mencoba berbagai makanan dan minuman khas Indonesia tersebut.

Mengonsumsi makanan dan minuman khas Indonesia bagi sebagian orang mungkin tidak begitu menyenangkan. Kenyataannya, kini semakin banyak orang Indonesia yang justru merasa asing dengan makanan dan minuman khas Indonesia. Mereka cenderung lebih menyukai aneka makanan dan minuman khas luar negeri.

Padahal, jika mau mencoba, makanan dan minuman khas Indonesia juga tidak kalah memiliki citarasa yang enak. Berkuliner keliling Indonesia, mencoba berbagai sajian makanan dan minuman khas Indonesia akan memberikan kesan tersendiri bagi Anda.

Bahwa Indonesia adalah negera yang kaya akan rempah. Makanan dan minuman khas Indonesia pun takpernah lepas dari rempah-rempah. Rasa yang khas ini justru digemari oleh orang-orang yang datang dari luar negeri. Entahlah, sebuah fenomena sosial yang aneh tapi nyata.
Aneka Makanan dan Minuman Khas Indonesia
1. Makanan dan Minuman - Makanan Khas Indonesia

Makanan dan minuman khas Indonesia memiliki citarasa yang berbeda disetiap wilayahnya. Untuk makanan dan minuman, Indonesia memiliki citarasa yang luar biasa. Sebuah citarasa yang tidak dimiliki oleh negara lain. Khusus untuk makanan, Indonesia tidak hanya memiliki sajian yang biasa disajikan sebagai lauk makan, tetapi juga sebagai cemilan.
a. Makanan dan Minuman - Bika Ambon

Tidak seperti namanya, bika ambon adalah sejenis kue khas yang berasal dari Medan. Meskipun Anda dapat menemukan kue bika ambon di mana saja, kue bika ambon medan memiliki cita rasa yang khas. Rasa empuk dan lembut, juga aroma jeruk yang menguar lembut dari makanan khas Indonesia ini, membuatnya berbeda dengan kue bika ambon yang ada di daerah manapun. Alur-alur yang terdapat dalam kue bika ambon medan tak membuatnya menjadi terasa keras atau pun kenyal.

Kepiawaian pembuat kue bika ambon ini, telah menjadikan kue tersebut semakin diminati dan dicari para pemburu oleh-oleh. Terutama karena dapat bertahan cukup lama, jika dilakukan pengiriman ke luar kota.
b. Makanan dan Minuman - Pempek

Menyebut nama makanan yang satu ini pasti takakan luput dari nama sebuah kota di Sumatra, yaitu Palembang. Kota tersebut merupakan daerah asal makanan yang berbahan dasar ikan tenggiri atau ikan belida. Pempek yang berasal dari kota Palembang memang berbeda.

Paduan cita rasa ikan dan bahan lainnya begitu serasi sehingga tak membuat salah satunya dominan dari yang lainnya. Meskipun cita rasa ikan, tetap akan kentara dalam adonan pempek tersebut. Inilah yang membedakan pempek Palembang dengan pempek lainnya.

Belum lagi paduan bumbu asam, manis, dan pedas yang pas serta menyegarkan. Membuat siapa pun yang baru mencobanya akan ketagihan untuk meminta lagi dan lagi. Selain pempek, di Palembang Anda akan menemukan tekwan dan berbagai makanan ringan, seperti kerupuk palembang dan kerupuk kemplang.
c. Makanan dan Minuman - Emping

Emping merupakan makanan kering khas yang dapat Anda temukan di daerah Banten. Ada beragam jenis emping, Anda tinggal memilih sesuai dengan kesukaan. Ada pula jenis emping yang sudah digoreng, diberi bumbu, dan dikemas praktis sehingga Anda tinggal mengkonsumsinya.Emping juga dapat ditemukan di daerah Surabaya dan Cirebon, serta beragam jenis olahannya.
d. Makanan dan Minuman - Otak-otak

Otak-otak merupakan makanan sejenis pempek yang dibuat dengan bahan dasar ikan tenggiri berasal dari kota Makassar. Hanya saja, otak-otak diberi bungkus daun pisang dan dibakar, kemudian disajikan dengan sambal kacang. Kelezatan dan gurihnya sangat khas, Anda tak akan menyadari kalau telah menghabiskan berbungkus-bungkus otak-otak.
2. Makanan dan Minuman - Makanan Khas Bandung dan Yogyakarta

Bandung adalah kota wisata kuliner. Mengunjungi kota Bandung, sama halnya dengan mencicipi beragam makanan khas yang hanya dapat diperoleh di sana. Di antaranya batagor, kue pisang molen, kue brownis, es lilin, atau keripik tempe merupakan ragam jenis makanan yang dapat Anda bawa pulang, jika suatu saat mengunjungi kota tersebut.

Mengunjungi Yogyakarta tak lengkap tanpa membawa bakpia pathuk sebagai oleh-oleh Anda untuk keluarga dan kerabat. Selain cita rasa asli, Anda pun dapat membeli jenis bakpia pathuk dengan cita rasa lain, yaitu rasa buah.
3. Makanan dan Minuman - Minuman Khas Indonesia

Makanan dan minuman Indonesia memang menawarkan sebuah cerita yang tidak ada habisnya. Menikmati makanan khas Indonesia sepertinya tidak akan lengkap jika tidak ikut menikmati minuman segar yang ditawarkan oleh negara ini.
a. Makanan dan Minuman - Sirup Markisa

Minuman selalu menyertai makanan khas yang ada di setiap daerah. Di Medan, Anda akan menemukan minuman segar berwarna jingga yang diberi nama markisa. Rasa manis dan segarnya terasa khas sehingga tak heran banyak orang mencarinya untuk oleh-oleh.
b. Makanan dan Minuman - Campolay

Di Cirebon, Anda akan menemukan minuman khas bernama campolay yang juga memiliki berbagai rasa buah. Rasa manisnya sangat pekat, sangat cocok untuk siapa saja yang menyukai minuman manis. Dengan diberi tambahan es batu, akan menambah kesegaran cita rasa minuman ini.
c. Makanan dan Minuman - Bandrek

Bandrek adalah minuman khas yang dapat Anda temukan di kota Bandung. Minuman ini biasa disajikan hangat atau bahkan cenderung panas. Rasa manis yang berasal dari gula merah, ditambah rasa pedas jahe berpadu serasi dalam cita rasa minuman ini.

Anda dapat membeli biang minuman ini yang telah dikemas dalam botol. Selanjutnya, Anda tinggal menyeduhnya dan menambahkan serutan kelapa muda sebagai tambahan, jika Anda suka.
d. Makanan dan Minuman - Bajigur

Minuman khas yang satu ini terkenal di tanah pasundan. Minuman yang cocok disajikan panas ini akan terasa menyegarkan badan jika diminum ketika dalam keadaan hujan. Minuman yang terbuat dari santan ini biasa disajikan bersama rebusan ubi, kacang, dan getuk.

Keanekaragaman makanan dan minuman yang dimiliki Indonesia ini semakin menambah kekayaan yang dimiliki oleh negara Indonesia. Ragam makanan dan minuman yang disuguhkan akan mampu menimbulkan kecintaan tersendiri untuk bangsa ini-info berita terkini.
Share it Please

11januari

I'm Ahsan,. I'm a freelance writer on topics related to Website Optimization (SEO), blogger customizations and making money online. I'm blogging since 2010.If you need help, feel free to contact anytime! Google and Twitter

Copyright @ 2014 Berita Terkini. Designed by BLOGGER CHILI